BGTK NTB – Balai Layanan Platform Teknologi (BLPT) Kemendikdasmen menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Pemanfaatan Rumah Pendidikan bersama Komunitas dengan tema “Komunitas Berkarya: Menyalakan Semangat Masa Depan Belajar”. Acara ini berlangsung 19-22 Agustus 2025 di Harris Hotel & Conventions Gubeng, Surabaya. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kolaborasi antara Pusdatin dan BLPT dengan komunitas pendidikan dalam upaya mempercepat penerapan pembelajaran mendalam dan transformasi digital di Indonesia.
Ibu Lale Srilastatun Plt. Kasubbag Umum Balai Guru dan Tenaga Kependidikan (BGTK) NTB, turut hadir dalam acara ini. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wadah penting bagi komunitas pendidikan untuk menyamakan langkah dan merumuskan strategi bersama. Menurutnya, kolaborasi ini sangat diperlukan untuk mengintegrasikan peran komunitas, seperti Duta Teknologi, Kapten, dan Co Kapten Belajar.id, dalam Superaplikasi Rumah Pendidikan. “Penting bagi kita untuk memastikan bahwa setiap kontribusi tidak tumpang tindih dan berkelanjutan, demi meningkatkan pemanfaatan teknologi pendidikan di tingkat akar rumput,” ujarnya.
Acara ini juga dihadiri oleh Kepala BGTK 7 Provinsi dan lebih semarak dengan kehadiran anggota DPR RI Komisi X, Puti Guntur Soekarno, yang berpartisipasi dalam diskusi panel bertema “Kolaborasi dan Dukungan Komunitas dalam Digitalisasi Pembelajaran”. Diskusi ini menyoroti peran penting berbagai pihak, termasuk pemerintah dan legislator, dalam mendukung ekosistem teknologi pendidikan nasional.
Kegiatan yang diselenggarakan di Regional 6, meliputi Provinsi Jawa Tengah, D.I. Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, NTB, BTT, dan Papua ini, dihadiri oleh sejumlah peserta yang merupakan Duta Teknologi, Kapten, dan Co Kapten Belajar.id. Para peserta ini adalah pendidik inspiratif dan agen perubahan yang menerapkan teknologi pendidikan di daerah masing-masing.
Selama acara, peserta mengikuti berbagai sesi, termasuk Sesi Pembelajaran Mendalam, Sesi Koding dan KA, serta sesi diskusi panel. Selain itu, ada juga sesi untuk praktik terbaik pengembangan inovasi pembelajaran dengan memanfaatkan Rumah Pendidikan.